Mungkin ada sebagian orang yang masih belum terlalu mengerti
apa itu energi terbaruka, Nah, oleh karena itu kami akan mecoba menjelaskan apakah
itu energi terbarukan. Energi
Terbarukan itu sendiri berasal dari "proses alam yang
berkelanjutan", seperti tenaga surya, tenaga angin, tenaga air, dan panas bumi. Konsep
energi terbarukan itu sendiri mulai dikenal pada tahun 1970-an, sebagai upaya masyarakat
untuk mengimbangi pengembangan energi berbahan bakar nuklir dan fosil yang
tidak ramah terhadap lingkungan hidup.
Definisi atau pengertian paling umum dari
energi terbarukan adalah sumber energi yang dapat dengan cepat dipulihkan
kembali secara alami, dan prosesnya berkelanjutan. Dengan definisi ini, maka
bahan bakar nuklir dan fosil tidak termasuk di dalamnya.
Energi Terbarukan Berkelanjutan
Dari definisi dan pengertian energi terbarukan diatas, dapat disimpulkan bahwa semua
energi terbarukan sudah pasti juga merupakan energi berkelanjutan, karena
senantiasa tersedia di alam dalam waktu yang relatif sangat panjang sehingga
tidak perlu khawatir atau antisipasi akan kehabisan sumbernya.
Energi terbarukan adalah antitesis untuk energi berbahan bakar fosil seperti minyak
dan batubara.
Bahan bakar fosil memiliki tradisi penggunaan yang panjang, sementara sektor
energi terbarukan baru saja mulai berkembang beberapa dekade
belakangan, dan
ini adalah alasan utama mengapa energi terbarukan masih sulit bersaing dengan bahan bakar fosil.
Energi terbarukan masih perlu meningkatkan daya saing, karena sumber energi yang terbarukan masih membutuhkan biaya yang lebih mahal, dan masih membutuhkan subsidi untuk tetap kompetitif dengan bahan bakar fosil. Namun, dengan semakin tingginya perkembangan teknologi pada energi terbarukan, akan terus pula menurunkan harganya dan hanya masalah waktu energi terbarukan akan memiliki harga yang kompetiti tanpa subsidi dibandingkan bahan fosil.
Energi terbarukan masih perlu meningkatkan daya saing, karena sumber energi yang terbarukan masih membutuhkan biaya yang lebih mahal, dan masih membutuhkan subsidi untuk tetap kompetitif dengan bahan bakar fosil. Namun, dengan semakin tingginya perkembangan teknologi pada energi terbarukan, akan terus pula menurunkan harganya dan hanya masalah waktu energi terbarukan akan memiliki harga yang kompetiti tanpa subsidi dibandingkan bahan fosil.
Energi terbarukan adalah cara terbaik untuk mengatasi
pemanasan global dan perubahan iklim yang sudah semakin
menunjukkan tanda-tandanya. Energi terbarukan akan mengurangi penggunakan bahan bakar
fosil yang terus kita bakar, mengurangi pembakaran bahan bakar fosil berarti
juga mengurangi emisi karbon dioksida dan memberikan dampak perubahan iklim
yang lebih rendah.